Materi Belajar Elektronika Dasar untuk Pemula saat ini belajar elektronika dasar bukanlah perkara yang sulit jika dulu sebelum jaringan internet mudah diakses harus kursus elektronika dulu atau jika mau otodidak harus membeli buku-buku panduan tapi sekarang semua materi belajar elektronika dasar dengan mudah ditemukan diinternet dari yang berupa tutorial,video atau ebook bahkan bisa diperoleh secara gratis. Jika berniat belajar elektronika dasar secara otodidak agar proses belajarnya lebih terarah dan lebih fokus alangkah baiknya mencari materi-materi elektronika dasar yang pokok terlebih dahulu setelah itu baru mempelajari materi yang lebih rumit. Peralatan Elektronika adalah sebuah peralatan yang terbentuk dari beberapa Jenis Komponen Elektronika dan masing-masing Komponen Elektronika tersebut memiliki fungsi-fungsinya tersendiri di dalam sebuah Rangkaian Elektronika. Seiring dengan perkembangan Teknologi, komponen-komponen Elektronika makin bervariasi dan jenisnya pun bertambah banyak. Tetapi komponen-komponen dasar pembentuk sebuah peralatan Elektronika seperti Resistor, Kapasitor, Transistor, Dioda, Induktor dan IC masih tetap digunakan hingga saat ini.